Syafruddin, Tekankan Penguatan Kapasitas SDM
|
Dompu, Bawaslu Kabupaten Dompu - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Dompu melaksanakan apel pagi rutin setiap hari Senin di lingkungan kantor Bawaslu Dompu. Pada hari ini, Senin (29/9/2025). apel dipimpin langsung oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu, Syafruddin.
Dalam arahannya, Syafruddin menekankan pentingnya penguatan kapasitas sumber daya manusia, khususnya bagi staf Bawaslu. Ia mengimbau agar seluruh staf mampu menguasai tugas-tugas di semua divisi, tidak hanya terpaku pada satu bidang saja.
“Saya berharap teman-teman bisa menguasai semua divisi di Bawaslu Kabupaten Dompu. Kita harus tahu seluruh tahapan pelaksanaan hingga evaluasi pemilu,” ungkapnya.
Ia juga mengingatkan bahwa sebagai bagian dari Bawaslu, staf harus siap menghadapi berbagai tantangan pemilu ke depan yang semakin kompleks di tengah masyarakat.
Dalam penyampaiannya, Syafruddin mengibaratkan Bawaslu sebagai guci indah yang bernilai tinggi. Namun, menurutnya, penting untuk mengetahui proses pembuatannya agar bisa memahami nilai dan kualitas yang dihasilkan.
“Saya paham, teman-teman adalah keluarga besar yang saling mendukung. Jangan sampai kita seperti sapu lidi yang tercerai-berai. Saya ingin kita menjadi sapu lidi yang utuh, kokoh, dan mampu menopang langkah bersama,” tegasnya.
Ia juga mengajak seluruh jajaran untuk mempertahankan kerja-kerja baik yang telah dibangun selama ini dan terus meningkatkan kekompakan serta profesionalisme.
Penulis : Farid
Editor : Farid