Bawaslu Kabupaten Dompu Beri Piagam Penghargaan Kepada Jajaran pengawas Ad hoc
|
Dompu, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Dompu – Bawaslu Kabupaten Dompu memberikan piagam penghargaan dan apresiasi kepada jajaran Panitia Kecamatan, Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) hingga Pengawas TPS yang telah turut menyukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Dompu Tahun 2020 di Ruang Rapat Bawaslu Kabupaten Dompu, Rabu (13/01/2021)
\n\n\n\nPiagam Penghargaan yang diberikan oleh Bawaslu Kabupaten Dompu sebagai apresiasi atas prestasi para jajaran Panwas Kecamatan, Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) hingga pengawas TPS dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 yang berlangsung aman dan damai.
\n\n\n\n“Piagam Penghargaan ini diberikan kepada jajaran Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan, hingga tingkat paling bawah, atas pencapaian dan kerja keras yang telah memberikan kontribusi signifikan dan kinerja yang baik penyelenggaraan pengawasan Pilkada 2020,” Ujar Ketua Bawaslu Kabupaten Dompu Irwan
\n\n\n\nIa mengatakan para pengawas telah bekerja keras dalam mencegah pelanggaran, mengawasi tahapan, dan menindak pelanggaran selama Pilkada 2020.
\n\n\n\nSelain itu Bawaslu Kabupaten Dompu memberikan pengharagaan terhadap Pengawas Pemilihan Kecamatan yang dinilai memiliki prestasi terbaik meliputi 4 nominasi, diantaranya :kinerja pengawasan , tata kelola sumber daya manusia dan organisasi terbaik,
kinerja Penanganan Pelanggaran, dan Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan Terfavorit.
Salah satu alat ukur penilaian adalah laporan akhir hasil pencegahan, pengawasan dan penindakan Pilkada 2020.
\n\n\n\nEditor : Farid
\n\n\n\n

