Bawaslu Dompu Silaturahmi ke Rumah Pedompo Bupati, Bahas Program Non Tahapan dan Pendidikan Politik
|
Dompu, Bawaslu Kabupaten Dompu - Ketua Bawaslu Kabupaten Dompu, Irwan, bersama Anggota Bawaslu Wahyudin dan Syafruddin, didampingi Plt. Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Dompu Agus Awaluddin serta Kasubag Pengawasan Pemilu dan Humas Mahisa Mareati, melakukan kunjungan silaturahmi ke Pedompu Bupati Dompu, Senin (15/12/2025).
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Bawaslu Kabupaten Dompu Irwan menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menyampaikan berbagai program Bawaslu yang akan dan sedang dijalankan pada masa non tahapan pemilu.
“Di masa non tahapan ini, Bawaslu Kabupaten Dompu memiliki beberapa program yang telah direncanakan dan sedang kami jalankan, termasuk kerja sama melalui MoU dengan kampus, Pramuka, serta berbagai komunitas,” ujar Irwan.
Irwan menjelaskan, selain program yang telah berjalan, Bawaslu Kabupaten Dompu juga merencanakan kegiatan sosialisasi ke tingkat SMA sebagai bagian dari pendidikan politik bagi pemilih pemula. Menurutnya, kami berharap pemerintah dapat mendukung dengan memberikan dukungan hibah non tahapan guna menunjang program sosialisasi tersebut.
“Kami berharap dukungan pemerintah daerah agar program-program non tahapan ini dapat berjalan lancar, khususnya sosialisasi yang selama ini belum sepenuhnya menyentuh kepala desa dan camat terkait netralitas ASN,” jelasnya.
Ia menambahkan, Bawaslu Kabpaten Dompu berkomitmen untuk terus melakukan sosialisasi pencegahan politik uang, netralitas ASN, serta pendidikan politik bagi pemilih pemula agar kualitas demokrasi di Kabupaten Dompu semakin baik.
Selain itu, Irwan juga menyampaikan capaian prestasi Bawaslu Kabupaten Dompu di tingkat nasional. “Alhamdulillah, Bawaslu Dompu baru-baru ini meraih sejumlah penghargaan nasional, di antaranya Gakkumdu Award, kategori Humas dan PPID,” ungkapnya.
Sementara itu, Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu Wahyudin menyampaikan bahwa sinergi antara Bawaslu Kabupaten Dompu dan pemerintah daerah sangat penting dalam mendukung upaya pencegahan pelanggaran pemilu sejak dini.
Senada dengan itu, Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu Syafruddin menjelaskan bahwa saat ini Bawaslu Kabupaten Dompu masih menunggu regulasi baru terkait pelaksanaan pemilihan ke depan sebagai dasar dalam menyusun langkah dan strategi pengawasan.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Dompu Bambang Firdaus menyambut baik program-program yang disampaikan oleh Bawaslu Kabupaten Dompu. Ia menegaskan bahwa pendidikan politik merupakan hal yang sangat penting, terutama bagi pemilih pemula dan kaum ibu.
“Pendidikan politik ini sangat penting agar masyarakat semakin sadar dan cerdas dalam berdemokrasi. Dengan edukasi yang baik, kita minimal bisa meminimalisir pelanggaran-pelanggaran yang terjadi,” ujar Bambang Firdaus.
Pertemuan tersebut diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Bawaslu Kabupaten Dompu dan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan demokrasi yang berintegritas dan berkualitas
Penulis dan Foto : Farid
Editor : Farid