Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Dompu Koordinasi dengan KPU Terkait Pemutakhiran Data Partai Politik Secara Berkelanjutan

Bawaslu Dompu Koordinasi dengan KPU Terkait Pemutakhiran Data Partai Politik Secara Berkelanjutan

Bawaslu Kabupaten Dompu, Syafruddin (tiga dari kiri) saat melakukan koordinasi dengan KPU Kabupaten Dompu terkait pelaksanaan pemutakhiran data partai politik secara berkelanjutan, bertempat di Kantor KPU Kabupaten Dompu pada Selasa (11/11/2025).

Dompu, Bawaslu Kabupaten Dompu - Bawaslu Kabupaten Dompu melakukan koordinasi dengan KPU Kabupaten Dompu terkait pelaksanaan pemutakhiran data partai politik secara berkelanjutan, bertempat di Kantor KPU Kabupaten Dompu pada Selasa (11/11/2025).

Kegiatan koordinasi ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Bawaslu Kabupaten Dompu dalam memastikan seluruh proses dan tahapan kepemiluan berjalan sesuai ketentuan perundang-undangan. Selain itu, koordinasi ini juga bertujuan untuk memperkuat sinergitas antar lembaga penyelenggara pemilu agar pelaksanaan pemilu ke depan semakin transparan, akuntabel, dan berintegritas.

Anggota Bawaslu Kabupaten Dompu, Syafruddin, menjelaskan bahwa koordinasi semacam ini sangat penting dilakukan secara berkala untuk memastikan setiap proses pembaruan data partai politik dapat dipantau dengan baik dan sesuai dengan mekanisme yang telah diatur.

“Koordinasi ini menjadi langkah penting untuk memastikan proses pemutakhiran data berjalan dengan baik, akurat, dan sesuai mekanisme yang berlaku. Data partai politik merupakan salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan Pemilu yang harus dijaga validitasnya, sehingga perlu ada komunikasi yang intens antara Bawaslu dan KPU,” ujar Syafruddin.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa kegiatan koordinasi ini tidak hanya sebatas pertukaran informasi, tetapi juga menjadi wadah untuk menyamakan persepsi dan memperkuat kerja sama kelembagaan.

“Selain memastikan keakuratan data, koordinasi ini juga menjadi ruang memperkuat sinergi antara penyelenggara Pemilu dalam mewujudkan tata kelola kepemiluan yang transparan dan berintegritas. Dengan sinergi yang baik, kami yakin penyelenggaraan Pemilu ke depan akan berjalan dengan lebih tertib, profesional, dan sesuai asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, serta adil,” tambahnya.

Syafruddin juga menegaskan bahwa Bawaslu Kabupaten Dompu akan terus berkomitmen menjaga kualitas demokrasi melalui pengawasan yang profesional, partisipatif, dan berkelanjutan.

“Melalui kerja sama yang harmonis dengan KPU Kabupaten Dompu dan seluruh pemangku kepentingan, kami di Bawaslu Kabupaten Dompu berkomitmen untuk terus menjaga kualitas demokrasi di daerah ini. Pengawasan yang dilakukan bukan semata untuk mencari kesalahan, tetapi untuk memastikan seluruh proses berjalan sesuai aturan demi terwujudnya Pemilu yang berintegritas dan dipercaya masyarakat,” pungkasnya.

Penulis : Farid

Editor : Farid